Informasi

Rangkuman Perbedaan KOL dan Influencer Marketing

Rangkuman Perbedaan KOL dan Influencer Marketing

Belakangan ini, sebuah brand e-commerce ternama di Indonesia yaitu “Shopee” meluncurkan kampanye influencer marketing yang sangat sukses. Mereka berkolaborasi dengan beberapa influencer terkenal di Instagram, seperti Joe Taslim, Arya Saloka dan Amanda Manopo.

Dilansir dari MarketingCraft, pada 2017 Shopee menggaet 20 influencer untuk menjalankan campaign Shopee’s Birthday Campaign Sale and End of Year Giveaways”. Para Influencer mewakili masing-masing kategori dan menunjukkan kegembiraan mereka di Instagram dengan hashtag #ShopeeBirthdaySale.

Dalam waktu singkat, konten ini menjadi viral dan menghasilkan brand engagement yang besar. Hanya dengan waktu satu minggu, lebih dari 200 konten tayang dan berhasil meraih 132,572 views serta 59,708 likes.

Strategi influencer marketing memang menawarkan banyak manfaat yang menarik bagi brand. Apa saja itu? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

Manfaat Strategi KOL / Influencer Marketing

Strategi KOL (Key Opinion Leader) dan influencer marketing semakin populer di kalangan brand karena berbagai manfaat yang mereka tawarkan. Berikut ini adalah beberapa keuntungan utama dari strategi ini:

1. Meningkatkan Jangkauan & Brand Awareness

Brand tentu dapat menjangkau audiens yang lebih luas jika berkolaborasi dengan KOL maupun Influencer. Mengapa demikian? Pasalnya mereka memiliki jumlah pengikut yang besar dan setia, yang berarti pesan dan produk brand bisa lebih mudah ditemukan oleh banyak orang.

2. Meningkatkan Kredibilitas / Kepercayaan Publik terhadap Brand

Ketika seorang influencer yang dipercaya oleh audiensnya merekomendasikan sebuah produk, kredibilitas produk tersebut di mata publik akan meningkat. Pengikut mereka cenderung percaya dan mengikuti rekomendasi yang diberikan oleh influencer tersebut.

3. Meningkatkan Brand Engagement

Salah satu cara efektif untuk meningkatkan brand engagement adalah melalui kampanye yang melibatkan aktivitas bersama audiens. Misalnya, influencer dapat mengadakan giveaway atau kuis yang mengajak audiens untuk berpartisipasi. 

Campaign Giveaway

Contohnya adalah penyanyi ternama Vidi Aldiano dalam akun Instagram pribadinya @vidialdiano, ia mengunggah giveaway Gift Box Lebaran Spesial atas kerjasamanya dengan Informa.

Untuk ikut serta, pengikut harus berbagi cerita seru saat momen lebaran pada kolom komentar dan mengikuti akun Instagram resmi Informa. 

Kampanye ini berhasil mendapatkan ribuan likes dan komentar dalam waktu singkat, serta meningkatkan jumlah pengikut @informaid secara signifikan. 

Hal ini tidak hanya meningkatkan interaksi tetapi juga menciptakan hubungan yang lebih erat antara brand dan konsumen.

4. Meningkatkan Penjualan Brand

Influencer marketing dapat langsung berdampak pada penjualan. Dengan merekomendasikan produk secara personal dan langsung kepada audiens mereka, influencer dapat mendorong pengikutnya untuk mencoba dan membeli produk tersebut.

Nah itulah segudang kelebihan dari penggunaan strategi influencer marketing. Jika Anda baru akan memulai strategi influencer atau KOL marketing dan masih bingung, pastikan untuk membaca artikel ini sampai habis!

Perbedaan KOL dan Influencer 

Sebelum memulai strategi KOL atau influencer marketing, penting untuk memahami perbedaan antara keduanya. Berikut adalah beberapa poin perbedaan utama antara KOL dan influencer:

perbedaan kol dan influencer, Rangkuman Perbedaan KOL dan Influencer Marketing

Pengertian KOL

KOL atau Key Opinion Leader adalah individu yang memiliki keahlian khusus di bidang tertentu dan dianggap sebagai ahli oleh audiens mereka. KOL sering kali diakui atas prestasi atau keahlian mereka di bidang tertentu dan memiliki kredibilitas tinggi.

Pengertian Influencer

Influencer adalah individu yang memiliki jumlah pengikut besar di media sosial dan mampu mempengaruhi keputusan pembelian pengikutnya melalui konten yang mereka buat. 

Konten yang dibuat oleh influencer cenderung lebih variatif dan menarik, mulai dari review produk, tutorial, hingga lifestyle

Platform yang Digunakan

Perbedaan KOL dan Influencer selanjutnya terletak pada media yang mereka gunakan. 

KOL cenderung menggunakan berbagai platform seperti blog, podcast, LinkedIn, dan lainnya untuk menyampaikan pesan mereka. Sementara itu, influencer lebih sering menggunakan media sosial seperti Instagram, YouTube, TikTok, dan Twitter untuk menjangkau pengikut mereka.

Jenis Konten yang Diproduksi

Ada perbedaan signifikan jenis konten yang dihasilkan oleh KOL dan Influencer. Konten yang diproduksi oleh KOL biasanya lebih mendalam dan analitis, sesuai dengan keahlian mereka. Mereka memberikan pengetahuan dan wawasan yang lebih dalam kepada audiensnya. 

Di sisi lain, konten yang dibuat oleh influencer lebih variatif dan menarik, seperti review produk, tutorial, vlog, dan lain sebagainya.

Rate Card

Biaya untuk berkolaborasi dengan KOL biasanya lebih tinggi dibandingkan dengan influencer karena kredibilitas dan spesialisasi mereka. Namun, biaya ini sangat bergantung pada banyak faktor seperti jumlah pengikut, jenis konten, dan platform yang digunakan. 

Influencer memiliki rate card yang bervariasi tergantung pada kategori mereka, seperti nano, micro, hingga mega influencer. 

perbedaan kol dan influencer, Rangkuman Perbedaan KOL dan Influencer Marketing

Selain itu, durasi video dan jenis placement konten juga mempengaruhi harga, seperti posting di feed, story, atau video YouTube.

Demikian perbedaan KOL dan Influencer yang wajib banget pebisnis pahami. KOL dan Influencer marketing adalah strategi yang sangat powerful dan menjadi tren marketing masa kini. 

Menggunakan jasa KOL management bisa menjadi solusi terbaik untuk menemukan influencer dan KOL yang tepat dengan cepat. Jasa KOL management memiliki koneksi dengan ribuan influencer dan KOL dari berbagai spesialisasi lengkap dengan informasi rate card-nya.

Herco Digital adalah salah satu jasa KOL management terpercaya yang telah menjadi Google Premier Partner dan masuk dalam top 10 digital marketing agency terbaik versi Jubelio. 

perbedaan kol dan influencer, Rangkuman Perbedaan KOL dan Influencer Marketing

Dengan Herco Digital, Anda dapat memastikan bahwa kampanye marketing Anda berada di tangan yang tepat!

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *