Click Through Rate/CTR adalah jumlah pengunjung yang mengklik tautan yang berasal dari halaman situs lain, pemasangan iklan online, dan email, menuju ke halaman situs anda. CTR ini biasanya digunakan untuk mengukur tingkat kesuksesan dari pemasangan iklan online maupun pemasaran melalui email. CTR bertujuan untuk mengukur rasio orang yang mengklik iklan anda setelah melihat iklan tersebut. Apabila mereka hanya melihat iklan tersebut dan tidak mengkliknya, maka iklan anda kurang berhasil dalam mendatangkan pengunjung ke situs anda.
Biasanya para pengunjung yang baru datang akan langsung melihat penawaran menarik yang ditawarkan, seperti diskon, giveaway, atau menawarkan produk best sellernya. Ini karena ketika pengunjung datang ke halaman situs anda, mereka belum tentu akan kembali lagi. Maka dari itu, anda perlu membuat halaman situs anda menjadi semenarik mungkin. CTR dihitung dengan cara membagi jumlah iklan yang diklik (Clicks) dengan jumlah iklan yang hanya dilihat (Impressions) kemudian mengalikannya dengan 100%.
Contohnya saja jika anda memasang Google Ads, ketika iklan anda muncul di mesin pencari, iklan anda sudah dilihat sebanyak 200 kali oleh pengguna Google. Namun, diantara 200 tayangan tersebut hanya 4 orang yang mengklik iklan anda. Berarti CTR nya sebesar 2%.
Mengapa CTR Itu Penting ?
Seperti penjelasan sebelumnya bahwa tingkat CTR merupakan tanda keberhasilan dari iklan yang anda lakukan. Dengan mengetahui berapa banyak orang yang tertarik dengan iklan anda setelah melihatnya, anda akan mengetahui kekuatan, kelemahan, dan juga kualitas dari iklan anda. Meningkatkan rasio CTR merupakan salah satu cara cepat untuk dapat meningkatkan konversi yang kemudian dapat membantu anda menghasilkan lebih banyak penjualan. Untuk mengetahui apakah iklan online yang anda lakukan ini telah berhasil atau tidak, anda dapat membandingkan CTR anda dengan CTR rata – rata sesuai industri yang anda geluti.
Cara Mengoptimalkan Rasio CTR
CTR biasanya dikaitkan dengan tindakan yang akan mengarah ke konversi. Salah satu kunci yang dapat mengarah ke konversi, maka perlu dilakukan pengoptimalan untuk dapat memaksimalkan jumlah orang yang dapat berkonversi. Anda dapat meningkatkan rasio CTR anda dengan meningkatkan kinerja elemen – elemen yang dilacak, elemen – elemen tersebut diantaranya :
- Salin
- Citra
- Baris subjek
- Judul
- Deskripsi
- Kata kunci
Untuk dapat mencapai hasil yang terbaik, anda perlu memperhatikan setiap elemen secara individual dan menerapkan praktik terbaik di industri. Misalnya saja menggunakan kata – kata ajakan atau rayuan pada judul dan deskripsi iklan, dengan begitu orang – orang akan tertarik dan tergoda untuk mengklik iklan yang mengarah ke situs anda. Untuk meningkatkan rasio CTR email, anda dapat menghindari penggunaan frasa – frasa generik seperti klik di sini yang digunakan sebagai teks klik tayang karena tidak memberi tahu apapun mengenai apa yang menunggu mereka di tautan lain.