Dalam menjalankan usaha promosi adalah ujung dari segalanya. Tanpa menjalankan promosi dengan baik, dapat dikatakan perusahaan tidak akan berjalan maju. Salah satu cara promosi terbaik adalah membuat logo perusahaan yang menarik dan mudah diingat konsumen. Sayangnya, tidak banyak orang yang memahami bagaimana cara membuat logo yang baik dan benar. Apakah Anda juga berpikir demikian? Untuk mengetahuinya, jangan lewatkan informasi yang ada pada artikel ini.
Terdapat lima cara membuat logo yang dapat dilakukan. Dan kebanyakan orang tidak memahami cara-cara tersebut dan membuat logo secara sembarangan. Penasaran dengan caranya? Berikut informasinya,
- Masukkan Tagline dalam Logo
Salah satu cara terbaik dalam membuat logo adalah memasukkan tagline. Mungkin banyak ide yang bermunculan dalam kepala ketika ingin membuatnya. Namun, pastikan untuk mengumpulkan data tersebut dan padatkan menjadi tagline. Buat tagline yang ringan namun mengena. Sehingga membuat banyak orang yang mudah untuk mengingat produk.
Untuk lebih membantu Anda, sebaiknya lakukan penelitian sebelumnya. Penelitian dapat dilakukan dengan membaca buku ataupun menonton iklan-iklan produk. Setelahnya, tentu sudah didapatkan informasi menarik dan cocok untuk diterapkan dalam tagline perusahaan.
- Perhatikan Merk Dagang Lain
Dalam membuat sebuah merk datang, pastikanlah bahwa Anda tidak melanggar hak cipta orang lain. Hal inilah, mengapa kami sarankan untuk membaca ataupun menonton iklan-iklan yang sudah ada. Karena, jika terjadi kesamaan akan berbahaya untuk usaha yang dijalankan. Salah satunya, usaha dapat mengalami kegagalan atau ditinggalkan oleh pelanggan. Karena tagline ataupun logo yang lama digunakan tidak lagi dapat digunakan.
- Perjelas Layanan yang Ditawarkan
Sebelum menjalankan semua cara-cara tersebut, perhatikanlah usaha apa yang akan dijual. Jika makanan, pastikan logo yang ditampilkan diperjelas dengan produk tersebut. Begitu pula halnya, untuk produk-produk yang lainnya. Jika perlu, masukkan beberapa kata-kata yang menarik namun simpel dalam logo. Namun, jangan lewatkan pula untuk memasukkan hal-hal kecil yang berpengaruh terhadap perusahaan.
- Menyatukan Tagline dengan Image
Image yang dimaksud pada bagian ini adalah gambar untuk logo. Inilah waktunya untuk Anda berpikir dengan kreatif dan out of the box. Karena, image yang ditampilkan harus sesuai dengan tagline yang cocok. Jika dirasa kurang sesuai, maka haruslah terjadi perubahan. Baik dari image ataupun tagline. Sehingga didapatkan kesesuaian antara tagline dengan image. Dan logo dapat menarik perhatian pelanggan dengan lebih.
Jangan lupa pula, bahwa selama membuat logo harus memperhatikan identitas dari perusahaan. Jadi, jangan sampai hal ini terlewat, selipkanlah baik kecil ataupun besar dalam logo yang akan dibuat. Sehingga, logo perusahaan yang ditampilkan tidak mengurangi keindahan logo dan tetap menunjukkan identitas perusahaan. Memperhatikan beberapa informasi di atas, tentu memberikan efek yang baik untuk Anda, termasuk untuk perusahaan.
- Gunakan Warna-Warna Menarik
Sedikit banyak, warna yang digunakan sangat mempengaruhi perhatian dari pelanggan. Karenanya, untuk menarik pelanggan gunakanlah warna-warna yang menarik. Contohnya, gunakanlah warna merah ataupun kuning. Atau, gunakan pula perpaduan warna-warna menarik. Sehingga dapat menarik perhatian konsumen secara lebih. Dan akan memberikan pendapatan yang lebih untuk usaha.
Itulah beberapa cara yang dapat dilakukan untuk membentuk logo perusahaan yang menarik dan mudah dikenali orang. Jika Anda mengalami masalah dan bingung untuk membuatnya, sebaiknya gunakan layanan dari desainer grafis. Sehingga didapatkan logo yang menarik dan cocok untuk usaha.